Blog

Paket OMG! Telkomsel, Bagaimana Prospeknya?

2023-05-17 06:18
Sebagai salah satu operator yang banyak digunakan di Indonesia, Telkomsel memiliki berbagai macam pilihan paket data. Salah satunya adalah paket OMG! Telkomsel yang memiliki berbagai macam keuntungan untuk konsumenmu. Layanan ini dihadirkan sesuai dengan kebutuhan pelanggan Telkomsel yang menggunakan berbagai macam aplikasi dalam kesehariannya.

Mengapa Orang Senang Membeli Paket OMG!?

OMG! (Oh My Gigabytes!) adalah salah satu paket Telkomsel yang menyediakan data yang dapat digunakan untuk mengakses sejumlah aplikasi, termasuk media sosial favorit sesuai minat pelanggan. Kuota datanya dapat digunakan selama 24 jam di seluruh jaringan Telkomsel, yang dikenal selalu lancar setiap saat, bukan lancar hanya pada jam tertentu saja.

Selain itu, ada beberapa fitur menarik yang hanya dimiliki paket ini. Mulai dari akses untuk menjadi anggota Amazon Prime Video Mobile, hingga bonus kuota untuk aplikasi khusus.

Amazon Prime Video Mobile

Amazon Prime Video Mobile adalah layanan streaming hiburan yang memiliki jutaan film untuk dinikmati. Aplikasi yang berasal dari Amerika Serikat ini memberikan kemudahan para penggemar film untuk menonton di layar ponsel mereka.

Untuk dapat mengakses film tersebut, umumnya orang harus menjadi anggota layanan berbayar Rp 85.000,- per bulannya. Menariknya, dengan membeli OMG!, pengguna bisa mengakses layanan Amazon Prime secara gratis.

Bonus Kuota Aplikasi Khusus

Kamu pasti memiliki banyak konsumen yang menggunakan beberapa aplikasi secara masif, termasuk sosial media. Nah, Telkomsel menghadirkan kuota data yang digunakan khusus untuk mengakses sejumlah aplikasi tersebut.

Kuota bonus dalam OMG! Ini adalah kuota untuk mengakses beberapa aplikasi tertentu. Aplikasi yang boleh diakses dengan kuota bonus ini ialah YouTube, Facebook, Instagram, MAXstream, VIU, dan Klik Film. Jika konsumenmu menggunakan Telkomsel dan sering menggunakan aplikasi tersebut, kamu bisa anjurkan agar membeli paket OMG!.

Macam-macam Paket

Paket OMG! juga memiliki beberapa macam pilihan yang akan sesuai dengan pilihan konsumenmu, antara lain:

  • OMG Telkomsel 7 GB.
Berisi kuota data nasional sebesar 7 GB
  • OMG Telkomsel 10 GB.
Mendapatkan kuota data nasional sebanyak 10 GB
  • OMG Telkomsel 14 GB
Memperoleh kuota data nasional 14 GB
  • OMG Telkomsel 52 GB
Dapat kuota data nasional 52 GB
  • Combo OMG 30 GB
Dapat kuota data nasional sebesar 30 GB, serta jatah gratis menelepon kepada pengguna Telkomsel selama total 200 menit, dan jatah gratis mengirim SMS kepada pengguna Telkomsel sebanyak 200 SMS.

Kuota yang akan dipilih akan mendapatkan bonus lainnya yaitu akses keanggotan Amazon Prime Mobile Video selama 1 bulan dan kuota aplikasi khusus sebesar 2 GB.

Target Pasar

Paket OMG! memiliki bonus-bonus yang dapat ditawarkan kepada konsumen. Namun kamu perlu pastikan bahwa kamu memahami bonus yang ditawarkan. Jadi, kamu bisa lebih mudah menjual ke paket ini konsumen yang tepat.

Pengguna TV Siaran Analog

Televisi sebagai media penghibur sudah mengalami berbagai macam perubahan. Salah satunya, perubahan dari siaran analog ke siaran digital.

Namun nyatanya belum semua menggunakan set up box untuk menikmati siaran digital ini. Maka, alternatif untuk menonton channel digital ini adalah dengan menggunakan aplikasi MAXstream. Untungnya aplikasi ini dapat dinikmati secara gratis dengan menggunakan kuota dari produk paket OMG! Telkomsel.

Penggemar Channel HBO

Para pecinta film pasti tidak asing dengan channel HBO sebagai salah satu penyedia film-film terbaik sepanjang masa. Agar bisa menonton channel ini, pelangganmu harus berlangganan aplikasi khusus pada smartphone nya atau berlangganan TV kabel.

Tapi, tidak demikian dengan pengguna OMG!. Nyatanya, kuota aplikasi MAXstream yang menjadi bonus paket ini, bisa menjadi solusi untuk menikmati channel HBO.

Penggemar Film Indonesia Box Office

Untuk menonton film-film Indonesia yang pernah menjadi box office di bioskop, orang harus berlangganan keanggotaan situs tertentu yang biayanya cukup mahal. Namun ternyata, belum tentu koleksi filmnya lengkap.

Menonton melalui aplikasi bernama KlikFilm bisa menjadi solusi. KlikFilm menyediakan film box office Indonesia lebih lengkap dan harga langganannya lebih murah. Kuota untuk menggunakan aplikasi KlikFilm ini dapat diperoleh gratis menggunakan bonus dari paket OMG!

Penggemar Drama Korea

Nyatanya, demam DraKor atau drama Korea nyatanya membuat para penggemarnya tidak mau kelewatan cerita serunya. Mereka umumnya menonton serial drama Korea dengan menggunakan aplikasi VIU. Telkomsel melihat kebutuhan pelanggannya dan memberikan kuota untuk menggunakan VIU secara gratis di bonus kuota dari paket OMG!

Penggemar Film Hollywood

Banyaknya aplikasi streaming membuat orang bingung memilih yang paling lengkap. Aplikasi untuk dapat menonton film Hollywood yang lengkap ialah Amazon Prime Mobile Video. Sayangnya banyak yang ragu untuk berlangganan keanggotaan aplikasi ini, karena tidak memiliki kartu kredit.

Tapi ternyata dengan menggunakan paket OMG!, kamu bisa berlangganan keanggotaannya lho. Sebab, dalam OMG!, ada bonus menjadi anggota Prime Mobile Video secara gratis. Jadi, dengan OMG!, jika mau nonton film Hollywood berkualitas, tidak perlu pusing urusan kartu kredit.

Keuntungan menggunakan paket OMG! Telkomsel tidak mungkin bisa ditolak. Kamu bisa sesuaikan penawaran paket data dengan kebutuhan konsumenmu. Untuk tahu lebih banyak penawaran Telkomsel, cek yuk di artikel berikut: Paket Internet Telkomsel Murah Dapat Berapa GB?