Blog

Mengenal Mesin EDC untuk Bisnis, Kegunaan dan Cara Menggunakannya

PPOB
Mesin EDC kini menjadi salah satu kebutuhan utama dalam menjalankan bisnis. Simak artikel ini untuk mengetahui apa itu mesin EDC, kegunaan mesin EDC, dan cara menggunakan mesin EDC.

Mesin EDC digunakan sebagai alat bantu pembayaran di kasir. EDC merupakan kepanjangan dari Electronic Data Capture. Sesuai namanya, mesin ini merekam data elektronik.

Baca juga: Cara Buka Usaha Konter Pulsa Modern, Cuan dengan Modal Satu Aplikasi Saja

Apa itu mesin EDC?

Mesin EDC adalah mesin yang digunakan untuk memproses pembayaran dari pelanggan yang menggunakan kartu debit maupun kredit. Mesin EDC merekam setiap transaksi dan memproses pembayaran dengan melakukan debit atau kredit dari kartu dan mengirimkannya ke rekening merchant.

Terdapat beberapa jenis mesin EDC yang tersedia. Berikut jenis-jenis mesin EDC:

1. Mesin EDC GPRS

Mesin EDC ini memanfaatkan sinyal GPRS dan aliran listrik saat digunakan sehingga harus selalu terhubung dengan stop kontak. Mesin EDC GPRS cocok untuk bisnis kasir yang tidak berpindah tempat.

2. Mesin EDC GPRS Mobile

Mesin EDC GPRS Mobile dioperasikan dengan menggunakan sinyal seluler dan tidak harus tersambung aliran listrik. Mesin EDC jenis ini dapat dibawa-bawa dengan mudah.

Baca juga: Ini Daftar Operator Seluler di Indonesia dengan Internet Paling Cepat

3. Mesin EDC Fixed Line

Mesin EDC fixed line menggunakan kabel telepon dan internet untuk berfungsi.

Berikut Kegunaan Mesin EDC

  • Memberikan opsi pembayaran melalui kartu debit dan kredit.
  • Mempercepat proses pembayaran non tunai.
  • Mudah digunakan kasir dan pelanggan.
  • Mencegah kecurangan dan uang palsu.

Baca juga: Apakah Jasa Pengiriman Uang Termasuk Riba? Ini Jawabannya

Berikut cara menggunakan mesin EDC:

  1. Tanyakan ke pelanggan metode pembayaran yang digunakan. Jika pelanggan membayar dengan kartu debit atau kredit, siapkan mesin EDC.
  2. Input nominal harga pembelanjaan di mesin EDC.
  3. Terima kartu kredit/debit dari pelanggan.
  4. Gesek kartu yang menggunakan magnetide stripe atau masukkan kartu yang menggunakan chip.
  5. Mesin EDC akan meminta pin kartu. Arahkan mesin EDC ke pengguna untuk memasukkan pin.
  6. Jika pin benar, pembayaran akan langsung terkonfirmasi.
  7. Kembalikan kartu beserta dengan struk ke pelanggan.

Itulah penjelasan mengenai apa itu mesin EDC, kegunaan mesin EDC, dan cara kerja mesin EDC. Simak juga tips dan informasi lainnya di Blog Klikoo.

Mesin EDC juga cocok digunakan untuk bisnis PPOB seperti konter pulsa. Untuk meningkatkan transaksi dan keuntungan, gunakan aplikasi Klikoo.

Download aplikasi Klikoo di sini.